Info Sekolah
Senin, 25 Nov 2024
  • Selamat Datang Di Website Resmi MI NOR RAHMAN Banjarmasin
  • Selamat Datang Di Website Resmi MI NOR RAHMAN Banjarmasin
17 Februari 2023

Wakamad Pinta Siswa MIS Nor Rahman Hindari Perbuatan Bulliying

Jum, 17 Februari 2023 Dibaca 226x Berita

MI NOR RAHMAN NEWS – Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) bidang kesiswaan Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Nor Rahman Ichsan Sugiharto,S.Pd.I  meminta kepada seluruh siswa Madrasah untuk menjauhi dan menghindari perbuatan bullying.

“Jauhi dan hindarilah perbuatan bullying, apalagi kepada sesama teman siswa di Madrasah karena berakibat negatif pada fisik dan psikis seseorang,” tegas Ichsan usai berikan ceramah Jum’at Taqwa, Jum’at (17/02/23) di Halaman Madrasah.

Menurut Ichsan perbuatan membullying atau melakukan perundungan kepada orang lain selain bertentangan dengan undang-undang yang berlaku juga sangat bertentangan dengan nilai-nilai agama.

“Dikalangan siswa yang melakukan bullying biasanya berasal dari status sosial atau punya posisi status yang lebih tinggi, seperti postur tubuh siswa yang lebih besar, lebih kuat, atau dianggap populer sehingga dapat menyalahgunakan posisinya,” pungkasnya.

Dilanjutkan Ichsan membully atau melakukan perundungan adalah tindakan melakukan kekerasan kepada orang lain baik secara fisik maupun dengan verbal dapat berdampak buruk bagi orang yang dibully baik secara fisik maupun psikis dan bisa dikenakan sanksi pidana kepada pelakunya.

“Karena itulah Ichsan meminta kepada seluruh siswa Madrasah untuk menghindari dan menjauhi perbuatan membully siswa lainnya karena dapat berdampak buruk bagi korban bullying,” harapnya.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

November 2024
M S S R K J S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930